Selasa, 02 Juni 2009

RPP-Ekonomi

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : Madrasah Aliyah Negeri Sidoarjo

Mata Pelajaran : Ekonomi

Kelas/ Semester : X / 2

Tahun Pelajaran : 2008/2009

Standar Kompetensi : 5. Memahami PDB, PDRB, PNB, dan Pendapatan Nasional

Kompetensi Dasar : 5.2 Menjelaskan Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional

Indikator :

  1. Mendeskripsikan cara perhitungan pendapatan nasional dengan metode produksi, metode pendapatan, dan metode pengeluaran.
  2. Menguraikan manfaat perhitungan pendapatan nasional.

Alokasi Waktu : 2 X 45 Menit

A. Tujuan Pembelajaran :

  1. Melalui penyajian informasi tentang pendapatan nasional, siswa dapat menyebutkan tiga pendekatan untuk menghitung pendapatan nasional.
  2. Melalui penyajian informasi tentang metode perhitungan pendapatan nasional, siswa diharapkan mampu menerapkan perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan produksi.
  3. Melalui penyajian informasi tentang metode perhitungan pendapatan nasional,siswa diharapkan mampu menerapkan perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan pendapatan.
  4. Melalui penyajian informasi tentang metodiharapkan mampu menerapkan perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan pengeluaran.
  5. Melalui pengamatan diskusi tentang perhitungan pendapatan nasional, siswa diharapkan mampu menguraikan manfaat perhitungan pendapatan nasional.

B. Materi Pembelajaran

5.2.1.Perhitungan pendapatan nasional menggunakan 3 pendekatan :

1. Pendekatan Produksi

Metode perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan produksi adalah metode perhitungan pendapatan nasional dengan nilai produksi barang dan jasa akhir yang dihasilkan oleh sektor- sektor ekonomi yang produktif selama satu tahun. Adapun contoh penghitungan dengan pendekatan produksi adalah :

Dalam produksi kain barang yang diperlukan kapas, benang, kain, dan barang akhir ( pakaian), maka contoh perhitungannya sebagai berikut :

Tahap Produksi

(1)

Nilai Produksi

(2)

Nilai Tambah

(3)

Kapas

Benang

Kain

Barang akhir (pakaian)

Rp 50.000,00

Rp 200.000,00

Rp 600.000,00

Rp 800.000,00

Rp 50.000,00

Rp 150.000,00

Rp 400.000,00

Rp 200.000,00

Jumlah

Rp1.650.000,00

Rp 800.000,00

Jadi yang merupakan perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan produksi adalah Nilai tambahnya sebesar RP 800.000,00.

2. Pendekatan Pendapatan

Metode perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan pendapatan diperoleh dengan menjumlahkan seluruh penghasilan yang diperoleh oleh para pemilik faktor produksi yakni upah, sewa, bunga, dan laba. Adapun rumusnya :

NI = W + R + I + P

Ket. W = upah, R = sewa, I = bunga, dan P = profit

3. Pendekatan pengeluaran

Metode perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan pengeluaran yang dihitung adalah seluruh pengeluaran yang dilakukan oleh pelaku kegiatan ekonomi. Rumusnya adalah Y = C + G + I + (X-M)

Ket. C = konsumsi masyarakat

G = konsumsi pemerintah

I = investasi perusahaan

X-M = ekspor –impor

5.2.2. Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional

Adapun manfaat perhitungan pendapatan nasional :

1. Mengukur tingkat kemakmuran

2. Mengetahui struktur perekonomian

3. Mengetahui pertumbuhan perekonomian

4. Membandingkan perekonomian antar daerah dan antar Negara

5. Merumuskan kebijakan pemerintah

C. Model dan Metode Pembelajaran

1. Model pembelajaran : Pembelajaran kooperatif

2. Metode pembelajaran : kelompok berpasangan, pengamatan, presentasi, dan tes

D. Langkah Kegiatan Pembelajaran

a. Pendahuluan (10 Menit)

1) Guru mengecek kehadiran siswa.

2) Setelah mempersiapkan siswa untuk belajar, dengan menyampaikan kompetensi dasar yang harus dicapai

b. Kegiatan Inti (70 menit)

1) Guru menyajikan informasi tentang perhitungan pendapatan nasional melalui power point.

2) Guru megorganisasi siswa ke dalam kelompok-kelompok belajar kooperatif dan menjelaskan cara belajar dengan model pembelajaran kooperatif.

3) Guru membimbing siswa dalam menyelesaikan soal.

4) Guru melakukan evaluasi dengan meminta setiap anggota kelompok saling berpasangan dan saling mempresentasikan pekerjaannya

5) Guru membimbing siswa untuk menerapkan perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan produksi, pendekatan pendapatan, pendekatan pengeluaran dan manfaat perhitungan pendapatan nasional.

6) Beberapa perwakilan kelompok diminta mempresentasikan hasil kerja kelompok di depan kelas.

7) Guru memberikan umpan balik dengan memuji aspek-aspek yang sudah benar dilakukan siswa

8) Siswa secara individu mengerjakan soal yang tersedia di lembar kerja.

9) Guru dan siswa membahas jawaban soal-soal di lembar kerja dan memberi kesempatan siswa untuk bertanya.

c. Penutup (10menit)

1) Guru menyimpulkan poin-pont yang penting dari pembelajaran

2) Memberikan penghargaan kepada siswa atas partisipasinya dalam pembelajaran, dan memberikan penugasan pada siswa untuk menyempurnakan hasil pekerjaannya.

E. Sumber Belajar dan Media

1. Buku Ekonomi SMA kelas X tentang Pendapatan Nasional

2. Lembar kerja yang telah di buat oleh guru

3. LCD untuk menampilkan power point

F. Penilaian

Penilaian yang digunakan berbasis kelas dan menggunakan instrumen penilaian berikut ini :

1. Penilaian Kognitif

a. Tes tulis

Untuk tes hasil belajar siswa dikenai kuis individual dalam bentuk uraian.

b. Kelompok

Pada hasil diskusi kelompok.

2. Penilaian Afektif

G. Instrumen Penilaian individu

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !

1. Sebutkan pendekatan yang digunakan untuk menghitung pendapatan nasional !

2. Jika diketahui :

Tahap Produksi

(1)

Nilai Produksi

(2)

Nilai Tambah

(3)

Kapas

Benang

Kain

Barang akhir (pakaian)

Rp 50.000,00

Rp 200.000,00

Rp 600.000,00

Rp 800.000,00

Rp1.650.000,00

Hitunglah pendapatan nasional dengan pendekatan produksi !

3. Jika diketahui:

a. upah Rp 4.900 miliar

b. laba Rp 3.100 miliar

c. sewa Rp 100 miliar

d. bunga Rp 280 miliar

e. konsumsi masy. Rp 4.100 miliar

f. konsumsi Negara Rp 5.200 miliar

g. investasi Rp 400 miliar

h. ekspor Rp 130 miliar

i. impor Rp 100 miliar

dari data di atas carilah perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan pendapatan!

4. Dari soal no. 3 carilah pendapatan nasional dengan pendekatan pengeluaran !

5. Berdasarkan hasil diskusi dengan kelompok anda, simpulkan manfaat perhitungan pendapatan nasional !

Kunci jawaban / pembahasan dan skor bobot soal

  1. Ada tiga pendekatan dalam perhitungan pendapatan nasional yaitu : (skor = 22)
    1. pendekatan produksi
    2. pendekatan pendapatan
    3. pendekatan pengeluaran
  2. Dalam perhitungan pendapatan nasional dengan pendekatan produksi, maka yang dihitung adalah hanya nilai tambah dari proses pembuatan pakaian yaitu

Tahap Produksi

(1)

Nilai Produksi

(2)

Nilai Tambah

(3)

Kapas

Benang

Kain

Barang akhir (pakaian)

Rp 50.000,00

Rp 200.000,00

Rp 600.000,00

Rp 800.000,00

Rp 50.000,00

Rp150.000,00

Rp400.000,00

Rp200.000,00

Rp1.650.000,00

Rp800.000,00

Jadi yang dihitung adalah nilai tambah kapas + nilai tambah benang + nilai tambah kain + nilai tambah pakaian = Rp800.000,00 (skor 24)

  1. Y = W + R + I + P (skor 24)

Y = 4.900 + 100 + 280 + 3.100

Y = 8.380

  1. Y = C + I + G + ( X – M ) ( skor 24)

Y = 4.100 + 5.200 + 400 + ( 130 – 100 )

Y = 9.670

  1. Manfaat perhitungan pendapatan nasional adalah : (skor 24)

1. Mengukur tingkat kemakmuran

2. Mengetahui struktur perekonomian

3. Mengetahui pertumbuhan perekonomian

4. Membandingkan perekonomian antar daerah dan antar Negara

5. Merumuskan kebijakan pemerintah

Penilaian terhadap masing-masing butir soal jika betul :

1. 22 2.24 3. 24 4. 24 5.24

Jumlah total = 100

H. Penilaian kelompok

Penilaian kelompok dilakukan terhadap proses diskusi dan hasil diskusi, dengan format :

No.

Aspek

Skor

Bobot

Skor Maks.

1.

2.

3.

Keaktifan

- Sangat aktif

- Aktif

- Pasif

Kerja sama

- Sangat baik

- Baik

- Kurang

Mengkaji pengetahuan

- Sangat cukup

- Cukup

- Kurang

9-10

6-8

<5

9-10

6-8

<5

9-10

6-8

<5

4

3

3

40

30

30

Skor maksimal = 100

I. Penilaian Afektif

No

Nama

A

B

C

D

Jumlah

Nilai

1.

2.

Ket :

Rentang nilai siswa dari semua aspek adalah 1-4

A = semangat dalam pencapaian KD, skor 4

B = ketelitian dalam menyelesaikan tugas, skor 4

C = ketelitian dalam berpendapat, skor 4

D = kooperatif dalam kerja kelompok, skor 4

A + B + C + D = 16

Nilai = skor perolehan dibagi skor maksimal kali 100

Sidoarjo,….Februari 2009

Mengetahui,

Kepala MAN Sidoarjo Penyusun,

H.M. Maksum AF, SH, M.Pd. Lilik Sumarti, S.Pd.

Nip. 150 151 502 Nip. 150 286 210

Tidak ada komentar:

Posting Komentar